Polres Bireuen Sebar Spanduk Imbauan, Dilarang Balap Liar dan Bakar Petasan

Pemerintah194 views

 

MabesNews.com | Bireuen, Aceh – Polres Bireuen kembali menyebar spanduk tentang imbauan kepada Masyarakat dalam Bulan Suci Ramadhan 1444 H.

Spanduk tersebut dipasang disejumlah tempat strategis di 17 kecamatan dalam wilayah kabupaten Bireuen.

Kapolres Bireuen AKBP Mike Hardy Wirapraja, S.I.K., M.H., mengatakan penyebaran dan pemasangan Spanduk tersebut dilakukan oleh para Kapolsek, Kapolsubsektor dan Kapospol serta personil Bhabinkamtibmas, yang turun ke Masyarakat sambil memberikan edukasi dan imbauan secara langsung

Isi dari spanduk tersebut, mengajak kepada seluruh elemen masyarakat untuk sama – sama menjaga situasi keamanan dan ketertiban dalam bulan suci ramadhan 1444 H

Kapolres mengimbau agar tidak melakukan kegiatan- kegiatan yang dapat menganggu kenyamanan masyarakat dan ketertiban umum

Tidak melakukan Balap Liar dan menggunakan knalpot Brong, Menjual dan membakar petasan atau mercon

“Mari kita isi bulan suci ramadhan, bulan penuh berkah dan ampunan ini dengan memperbanyak ibadah dan terbarkan kebaikan” ucap Kapolres, Kamis (6/4) pagi

(Abdi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *