Mabesnews.com l Bireuen – Tampil di Event HUT RI ke 79, TP PKK Meunasah Kota, Juarai Lomba Kuliner Masakan Khas Aceh Tingkat Kecamatan Jeunieb, Kabupaten Bireuen, Provinsi Aceh, Minggu (11 Agustus 2024).
Perlombaan Kuliner masakan khas Aceh dan bergizi seimbang berpusat di Aula kantor Camat Kecamatan jeunieb kabupaten Bireuen diikuti oleh 43 TP PKK Gampong.
Camat Jeunieb, Yusri SHi menyampaikan, Perlombaan Kuliner masakan khas Aceh dalam menyemarakkan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke 79 diprakarsai TP PKK Kecamatan Jeunieb Kabupaten Bireuen tahun 2024.
Setelah melalui proses penilaian oleh dewan juri yang dipimpin langsung Sekretaris TP PKK Kabupaten Bireuen, Dedy Miswar menetapkan sejumlah pemenang dari beberapa item perangkingan sebagai juara dalam perlombaan kuliner masakan khas Aceh diantaranya Kategori Menu masak.
Juara 1 Nomor 12 TP PKK Gampong Meunasah Kota dengan capaian nilai 91, Juara
2 Nomor 18 Gampong Meunasah Kupula nilai 90 dan Juara 3 Nomor 6 Gampong Meunasah Dayah Nilai 81,Selanjutnya Juara Harapan,Juara 1 Nomor 34 jatuh kepada TP PKK Gampong Lhok Kulam dengan nilai 80,5, Juara
2 Nomor 31 Gampong Lheue Simpang nilai 80 dan Juara 3 Nomor 33 Gampong Meunasah Tambo nilai 79
Sedangkan Kategori Dekorasi Meja, Juara 1 diraih oleh peserta Nomor 09 TP PKK Gampong Uteun Peupaleh, Juara 2 Nomor 07 Gampong Meunasah Kupula, Juara 3 Nomor 31 Gampong Lheue Simpang dan 4 Nomor 06 Gampong Meunasah Dayah,
Terhadap pemenang lomba akan mendapatkan penghargaan berupa Piala dan uang tunai akan diserahkan pada puncak peringatan HUT RI ke 79 tanggal 17 Agustus 2024 nantinya, Camat Jeunieb memaparkan.
Sementara Keuchik Meunasah Kota, H. Khalidin, AMd mengucapkan,” Syukur Alhamdulillah atas prestasi TP PKK Gampong Meunasah Kota yang dinobatkan sebagai Pemenang dan menjadi pemenang pada lomba Kuliner Masakan Aceh tingkat Kecamatan Jeunieb,
Semoga prestasi ini menjadi awal dari sejumlah event yang bakal menyusul dengan harapan akan kembali dapat meraih juara di tingkat Kabupaten Bireuen untuk mewakili TP PKK dari Kecamatan Jeunieb,” Insya Allah.
Atas kepercayaan dan keberhasilan ini tidak terlepas dari semua pihak yang mensuport hingga TP PKK Gampong Meunasah Kota berhasil meraih juara pertama pada peda perlombaan kuliner tahun ini, ungkap Keuchik Khalidin. (*)