MabesNews.com, Sukamara – Berdasarkan Pantauan Tim Awak Media terkait Jembatan Jelai sebagai penghubung antara Kabupaten Sukamara Kalimantan Tengah (Kalteng) dan Kabupaten Ketapang Kalimantan Barat (Kalbar) telah selesai di bangun.
Menindak lanjuti temuan itu Tim Media konfirmasi kepada Kepaladinas PU Ir.Muhammad Rizali, di Ruang kerjanya
Jl. Tjilik Riwut, Km. 7,5 Kab. Sukamara, Natai Sedawak, Kec. Sukamara, Kabupaten Sukamara, Kalimantan Tengah pada Kamis,12/12/2024.
Menurut Rizali belum bisa difungsikan karena badan jalan masih putus di bagian wilayah Kalbar. Kini jembatan itu hanya dijadikan sebagai tempat rekreasi dan bersantai warga,ucapnya.
Bentang jembatan yang belum selesai terbangun dan oprit di wilayah Kalbar di harapkan agar segera di tindak lanjuti.
Untuk bagian wilayah kalteng sudah selesai dibangun oleh Pemprov Kalteng sejak tahun 2023 lalu. Oprit jembatan itu pun sudah beraspal dan pagar pengaman dicat warna merah dan putih, jelasnya.
Jembatan seratus persen telah selesai dibangun akan tetapi warga belum bisa menyeberang ke wilayah Kalbar,hanya sampai ujung jembatan saja, sungutnya sembari penuh harap agar pihak Pemerintah Provinsi Kalbar menindak lanjuti pekerjaan itu, sesuai dengan kesepakatan gubernur kalteng teras narang dengan gubernur kalbar, pungkasnya.
Bony A/Tim