SMA Muhammadiyah 4 Jakarta, Unggul Dalam Prestasi, Berkualitas dan Islami. 

MabesNews.com, Jakarta – Salah satu sekolah bernuansa Islam yang sedang digandrungi oleh para Generasi muda di Indonesia saat ini, adalah Sekolah yang berada dibawah naungan Perguruan Muhammadiyah, hal ini disebabkan, selain sebagai sekolah Umum, Sekolah berlabel Muhammadiyah juga kental dengan Nuansa Islaminya.

Sekolah yang diinisiasi oleh Kyai H Achmad Dahlan ini, sudah tidak asing ditelinga masyarakat Indonesia,terutama masyarakat di Pulau Jawa.

Untuk lebih mengenal Sekolah Muhammadiyah, kali ini, Abdul Rosad S.Pd Korlapnas Media Mabes News.Com, berkunjung dan bersilaturahmi ke Sekolah SMA Muhammadiyah 4 Jakarta, yang berlokasi di Jalan Dewi Sartika Cawang Jakarta Timur, dan bertemu langsung dengan Kepala SMA Muhammadiyah 4 Jakarta Rianta M.Pd.

Dalam pertemuan yang santai tersebut, Rianta menjelaskan beberapa pertanyaan yang diajukan oleh MabesNews.Com.

Menurut Keterangannya, dia mulai menjabat sebagai Kepala Sekolah sejak tahun 2017, dan sekarang sudah masuk Periode yang ke II.

” Saya sudah bertugas cukup lama sebagai Kepala Sekolah, dan Alhamdulillah, selama kepemimpinan saya, didukung oleh para dewan Guru, sudah banyak yang kami lakukan, untuk Putra dan Putri kami di SMA Muhammadiyah 4 ini, baik dibidang Pendidikan, maupun Kegiatan Ekstrakurikuler dan Keagamaan ” ujarnya.

Dikatakannya,untuk Tahun Ajaran 2024/2025, sekolah ini mendidik 765 orang siswa, yang terdiri dari 222 orang siswa kelas sepuluh, 298 orang siswa kelas sebelas dan 245 orang siswa kelas dua belas, serta didukung dengan 38 orang tenaga Pendidik.

” Ruang belajar kita ada 24 ditambah dengan Laboratorium IPA, Komputer, dan Perpustakaan ” katanya.

Dibidang Olah raga, sekolah ini juga memiliki Lapangan Basket, Lapangan Volly, dan lapangan futsal

” Kita berikan yang terbaik untuk anak anak kita, termasuk lapangan olah raga, biar semuanya sehat dan juga berprestasi ” ungkapnya.

SMA Muhammadiyah 4 Jakarta, memiliki 14 kegiatan Ekskul, diantaranya Tari Saman, Futsal, Basket, Volly, Jurnalistik, Band, PMR,Paskibra, English Club, KIR serta ada dua ekskul wajib yakni Hizbul Wathan dan Tapak suci yang merupakan ciri khas dari sekolah Muhammadiyah.

” Di Bidang Ekskul,kita memberikan pembelajaran tentang kedisiplinan, kekompakan, persaudaraan, ketrampilan dan kemampuan teknologi Informasi dan komunikasi, serta diharapkan nantinya, siswa mampu mengembangkan diri mereka secara Mandiri ” ujar Rianta,

Dibidang Pembiasaan, Sekolah ini melaksanakan kegiatan Tahfiz Qur’an dan Fahmil Qur’an, yang dilakukan tiga kali dalam seminggu, dan mereka juga melakukan kegiatan Sholat Berjamaah serta Kultum.

” Tiga kali dalam seminggu, kita melaksanakan kegiatan Rohani Islam, guna meningkatkan kualitas ke Islaman para siswa kita, dan hal itu juga kita lakukan melalui Pembelajaran Ismuba, Kemuhamadiyahan serta Bahasa Arab ” jelasnya lebih lanjut.

Diakhir Pembicaraan dengan MABES News.Com, Rianta menegaskan komitmen utama dari sekolah mereka.

” Salah satu Tujuan SMA Muhammadiyah 4 Jakarta adalah, mempersiapkan Peserta didik yang Unggul, berfikiran Logis, Kreatif, Mandiri, kita juga membekali mereka dengan Ilmu Pengetahuan, Tekhnologi, budaya dan seni, guna bekal mereka menghadapi masa depan ” ungkapnya.