Sita Pujianto : Era Modern Sektor Pertanian Tak Terbatas Pada Lahan luas di Pedesaan.

Berita, Prov. DKJ36 views

MabesNews.com-Jakarta-Urban farming, atau pertanian kota, yang telah revolusi paradigma tradisional memperkenalkan metode bercocok tanam yang dapat diterapkan di ruang terbatas di tengah kesibukan kota.

Urban farming melibatkan pembudidayaan tanaman dan pemeliharaan hewan ternak di
lingkungan perkotaan, termasuk di kota besar, metropolitan, dan kota kecil.

Hal itu diungkapkan Sita Pujianto, seorang urban farmer aktif dalam komunitas Jakarta Berkebun. Dia mengemukannya bertepatan dengan Hari Tani Nasional (HTN) pada 24 September 2024.

Sita Pujianto dan Ninja Xpress membagikan tiga hal penting untuk memulai Urban Farming di Ruang Terbatas. Tujuan utamanya adalah untuk memproduksi bahan pangan lokal, memenuhi kebutuhan pokok warga, serta menyediakan sumber pendapatan tambahan bagi komunitas sekitar.

Dengan urban farming, lanjut Sita, masyarakat kota dapat memanfaatkan ruang terbatas untuk meningkatkan ketahanan pangan dan mendorong kesejahteraan ekonomi lokal.

Sita dan Ninja Xpress menilai konsep ini
memungkinkan siapapun untuk menjadi urban farmer; dengan sedikit ruang dan dedikasi, setiap individu atau keluarga dapat memulai kebun kecil mereka sendiri.

“Ini tidak hanya berkontribusi pada lingkungan yang lebih hijau tetapi juga memungkinkan mereka menikmati hasil panen yang mereka tanam sendiri,” ujarnya yang juga disampaikan kepada media ini melalui siaran pers kemarin.

Ada tiga hal penting kata Sita tadi yang perlu
dipertimbangkan sebelum memulai urban farming: 1. Pemilihan Media Tanam yang Tepat untuk memastikan sayuran tumbuh subur, gunakan media tanam yang sesuai.

Sebab tanah saja tidak cukup; campurkan dengan sekam bakar dan pupuk untuk memastikan akar dapat menembus pori-pori tanah dan mendapatkan nutrisi yang cukup.

Pilih pupuk alami seperti pupuk kandang atau kompos dari sisa makanan untuk memberikan tambahan nutrisi bagi tanaman. 2. Waktu penyiraman tanaman yang Fleksibel.

“‘Penyiraman tanaman bisa dilakukan kapan saja. Meskipun pagi hari sering dianggap
sebagai waktu terbaik, Anda dapat menyiram tanaman di pagi, sore, atau malam hari. Yang penting adalah menyiram tanaman secara rutin setiap hari untuk mendukung
pertumbuhannya,” ujar Sita seraya menyebutkan 3. Menghargai Makanan dari Urban Farming.Urban farming tidak hanya menyediakan peluang untuk konsumsi atau penjualan hasil pertanian, tetapi juga membantu kita kembali ke alam.

Dalam kehidupan kota yang serba cepat lanjut Sita, kita sering kali tidak menyadari proses panjang yang dilalui oleh sayur, buah, dan makanan sebelum sampai di meja makan. Dengan urban farming, masyarakat dapat belajar lebih menghargai makanan dan proses produksinya.

Bahkan Urban farming lebih dari sekadar bercocok tanam di ruang terbatas; ia membangun kesadaran dan penghargaan terhadap proses produksi pangan kita. Dengan memanfaatkan potensi ruang kota dan menerapkan praktik pertanian berkelanjutan.

“Kita mendukung ketahanan pangan lokal
dan berkontribusi pada lingkungan yang lebih sehat. Pada Hari Tani Nasional ini, mari kita
hargai setiap langkah dalam perjalanan makanan kita dan dukung gerakan urban farming sebagai bagian dari solusi untuk tantangan pangan di masa depan,” kata Sita.

Tidak hanya untuk konsumsi pribadi, imbuhnya, urban farming bisa dilakukan sebagai salah satu opsi bisnis rumahan, dan menggunakan layanan Ninja Xpress same day delivery untuk memastikan paket sampai di hari yang sama untuk menjaga kesegaran paket.

Lantas menyinggung tentang aktivitas Ninja Xpress, Sita juga menambahkan adalah penyedia jasa pengiriman yang didukung oleh teknologi dan dapat mengirimkan paket ke hampir 100% wilayah Indonesia dengan jangkauan lebih dari 1000 station dan hub di seluruh Indonesia.

Hadir sejak tahun 2015, Ninja Xpress siap bantu mengantarkan UKM sampai di tujuan dengan memberikan pilihan layanan fleksibel dan menghadirkan kemudahan sistem yang
memungkinkan pelacakan paket secara real-time. Layanan pilihan ini pun didukung dengan
layanan konsumen yang profesional melalui Respon Cepat dan Resolusi Tepat.(tiar)