Sinergi Pariwisata dan Ekonomi Kreatif: Kawasan Gelang Manggung Siap jadi Destinasi Wisata

Berita43 views

JATENG, MabesNews.Com Kesepakatan ini tidak hanya menjadi pijakan baru dalam pengembangan pariwisata di kawasan, tetapi juga menjadi sinyal kuat dukungan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif untuk investasi dan pertumbuhan ekonomi wilayah tersebut.

Sekretaris Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata Provinsi Jawa Tengah, Syurya Deta Syafrie, menyampaikan bahwa kolaborasi ini merupakan langkah awal membangun sinergi positif yang diharapkan akan berlangsung secara berkelanjutan.

Kesepakatan ini juga akan segera disusul dengan promosi pariwisata yang akan diluncurkan pada bulan November melalui “Event Parekraf Kota Magelang,” menyambut Borobudur Marathon yang akan melibatkan pelaku pariwisata dari tiga kabupaten/kota.

Direktur Industri Pariwisata dan Kelembagaan Kepariwisataan, Bisma Jatmika, menegaskan BPOB berkomitmen mendukung kesepakatan ini sebagai upaya mengintegrasikan aksesibilitas dan daya tarik wisata agar kawasan Gelang Manggung siap menyambut kunjungan wisatawan.

Peningkatan konektivitas antar wilayah juga menjadi prioritas, sebagaimana disampaikan oleh Arif Yulianto dari Bapeda Kabupaten Magelang. Menurutnya, dukungan moda transportasi dari Provinsi dan fasilitas dari BOB akan memudahkan wisatawan menjelajahi keindahan Gelang Manggung yang lebih luas, tidak hanya di kawasan Borobudur

Dengan kerja sama ini, kawasan Gelang Manggung yang diharapkan akan segera berkembang menjadi destinasi wisata yang menarik minat wisatawan lokal dan mancanegara, memberikan dampak positif bagi perekonomian setempat.