Satpol Pp Bulukumba Gelar Ops THM

Pemerintah205 views

Mabesnews.com.Bulukumba – Petugas Satpol PP dan Damkar Kab Bulukumba melakukan razia penertiban Tempat Hiburan Malam (THM). Kegiatan ini dilakukan setalah Ada Laporan dari Masyarakat Bahwa Ada salah satu Cafe (THM) yang tidak memiliki ijin operasional.

Plt Kepala Satuan Satpol PP dan Damkar Kab Bulukumba mengatakan, upaya tersebut dilakukan guna mendorong penegakan peraturan daerah (perda) tentang ketentraman, keamanan, dan ketertiban di lingkungan masyarakat. Oleh sebab itu pihaknya menghimbau kepada para pemilik THM agar tetap tertib dan tidak mengganggu masyarakat.

“Kegiatan ini sebagai langkah edukatif kepada mereka agar lebih tertib dan harapan kami tidak ada lagi masyarakat yang terganggu dengan adanya tempat hiburan malam tersebut,” kata Kasat Pol Pp Kab Bulukumba

Edukasi yang dimaksud yakni dengan memberikan pembinaan pada pemilik THM tentang penting nya Tertib administrasi dalam berusaha .Sekaligus mengimbau agar tempat hiburan malam tidak menjadi sarang penyebaran obat-obatan terlarang di wilayah Kab Bulukumba.

Kegiatan ini dilakukan juga dalam rangka menjaga ketertiban jelang Hari Natal dan Tahun Baru 2025.