Polres Gorontalo Lakukan Pengamanan Pasar Senggol di Tiga Lokasi Wilayah Kabupaten Gorontalo.

Pemerintah, Polri75 views

MABESNEWS.com, Gorontalo, – Kepolisian Resor Gorontalo akan konsisten melakukan pengamanan kegiatan pasar senggol digelar ditiga lokasi wilayah Kabupaten Gorontalo.

Hal ini disampaikan oleh Waka Polres Gorontalo Kompol Ryan D. Hutagalung, SH, SIK, MH saat menghadiri pembukaan Gebyar Pasar Malam/Senggol pada Selasa malam 26 Maret 2024 di Lokasi Pasar Moderen Limboto (Pasmolim). Rabu, (27/3/2024).

“untuk pasar senggol yang biasa digelar pada pertengahan bulan suci Ramadhan hingga pada malam takbiran Idul Fitri diwilayah Kabupaten Gorontalo, kami dari Polres Gorontalo siap mendukung sepenuhnya dalam hal memberikan pengamanan demi kenyamanan para pedagang dan pembeli yang berada dilokasi.” Ujar Waka Polres.

Adapun lokasi pasar malam/senggol diwilayah kabupaten Gorontalo masing-masing di wilayah Kecamatan Telaga, Kecamatan Limboto tepatnya di pasar modern limboto, dan diwilayah Kecamatan Tolangohula Kabupaten Gorontalo.

 

“Dari tiga lokasi pasar senggol tersebut, tentu kami dari Polres serta Polsek akan sepenuhnya melakukan pengamanan sekaligus membangun komunikasi dengan pihak pengelola, sehingga kegiatan ini berjalan aman, lancar dan tertib” jelas Kompol Ryan.

Sedangkan dari Pemerintah Daerah dalam hal ini Sekda Kabupaten Gorontalo Bapak Roni Sampir berharap bahwa melalui kegiatan ini, dapat mendongkrak perekonomian di Kabupaten Gorontalo.

Sebagai informasi bahwa untuk kegiatan Pasar Malam/Senggol diwilayah Kabupaten Gorontalo dilaksanakan mulai dari tanggal 26 Maret 2024 sampai dengan tanggal 10 April 2024.

( Idrak )