Pj. Bupati Mirzuan Pimpin Rakor Tim Percepatan Penurunan Stunting

Pemerintah140 views

 

Takengon – Pj. Bupati Aceh Tengah pimpin Rapat Koordinasi Tim Percepatan Penurunan Stunting di Kabupaten Aceh Tengah, Jum’at (15/09/2023), bertempat di Gedung Ummi Pendopo Bupati setempat.

Rapat tersebut turut dihadiri oleh perwakilan Ketua TP PKK Kab. Aceh Tengah, Para Asisten, Staf Ahli Bupati dan Para Kepala Perangkat Daerah Kab. Aceh Tengah, Satgas Stunting, Kepala Puskesmas, Camat, Ketua PKK Kecamatan, beberapa Reje Kampung, serta undangan lainnya.

Pj. Bupati Mirzuan pada kesempatan tersebut menekankan kepada seluruh peserta rapat mulai dari Pemerintah Kabupaten, Kecamatan sampai tingkat Kampung sebagai ujung tombak untuk ikut bertanggung jawab terhadap penurunan angka stunting di Aceh Tengah.

“Kita harus bekerja bersama-sama. Pemerintah Kabupaten tidak bisa bekerja sendiri tanpa dukungan dari pemerintah kecamatan serta Kampung. Semua harus bekerja dengan sungguh-sungguh”, tegas Mirzuan.

Selain itu, Mirzuan mengajak untuk para pendamping keluarga di kampung agar lebih aktif untuk mengajak keluarga yang memiliki balita untuk ke posyandu memeriksa kesehatan serta tumbuh kembang anaknya.

“Saya berharap upaya pencegahan dan penurunan angka stunting dapat dilakukan sesegera mungkin dan dilakukan secara bersama-sama oleh seluruh komponen dengan kesadaran, kemauan dan kemampuan agar Kabupaten Aceh Tengah bisa terbebas dari permasalahan stunting”, ujarnya. (Deli kumar)