Peresmian Kantor Partai PAS Aceh MPC Kecamatan Nibong Aceh Utara

Pemerintah227 views

MabesNews.com l Aceh Utara – Partai Aceh Sejahtera atau partai PAS Aceh resmi membuka kantor majelis perwakilan daerah (MPC) kecamatan Nibong. Kamis 04/05/2023

Partai Aceh Sejahtera adalah partai lokal aceh yang berbasis teungku dan ulama menjadi harapan baru bagi masyarakat aceh dan aceh Utara khusunya, partai yang di mentori oleh ulama-ulama aceh atau para Teungku-Teungku yang ada di aceh ini sudah siap bertarung di kancah perpolitikan aceh pada tahun 2024 nanti.

Ketua MPC PAS kecamatan Nibong Tgk Jakaria melalui Tgk Hasboh sekretaris Muntasyar MPC PAS Nibong di depan awak media mengatakan dengan adanya partai PAS Aceh akan menjadi tempat baru bagi masyarakat untuk menyampaikan aspirasi, partai PAS Aceh ini lahir karena belakangan banyak tgk-tgk yang di mamfaatkan dalam politik, tapi dengan hadirnya partai PAS Aceh, para Teungku-Teungku ini sudah punya wadah sendiri, dan tidak mungkin juga para Teungku-Teungku ini akan membawa masyarakat aceh ke arah yang tidak baik.

Calon legislatif dari Partai PAS sudah siap dunia akhirat untuk masyarakat aceh, dan harapan dari Anggota DPR dari partai PAS nanti harus siap menjaga marwah para Teungku-Teungku, Ulama, dan para guree, jangan benarkan yang biasa tapi PAS Aceh akan membiasakan yang benar. Tutupnya

Tgk Nailul amani ben abu Muhammad amin pimpinan dayah AL-Minah Panten Labu, calon DPRA dari partai PAS aceh dapil aceh Utara dan kota Lhokseumawe, mengatakan kehadiran partai PAS aceh ini untuk melakukan perubahan di pemerintah aceh terutama di bidang syariah, karena pemerintah pusat telah memberikan ke khususan aceh di bidang syariat islam tapi belakangan ini belum ada langkah- langkah yang kongkrit dalam pelaksanaan syariat islam di aceh.

“Semoga cita-cita kami, cita-cita para Teungku-Teungku, dan para abu-abu di aceh bisa di kabulkan oleh ALLAH SWT, kami berharap pada masyarakat untuk memberi dukungannya kepada kami. Ucapnya”

Tgk Abdurrahman SHI, mewakili Ketua PAS Aceh Utara berharap dengan terbentuknya MPC kecamatan nibong bisa menjadi arah baru perpolitikan di aceh dan di aceh Utara umum, bacaleg-bacaleg dari partai PAS sudah siap di pemilu 2024 nanti. Tuturnya.(Rizal)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *