Pegawai Honorer di Bulukumba jadi Korban Penipuan Online: Awalnya Beli Kosmetik di FB

Lainnya397 views

(foto: dok, istimewa)

MabesNews.com.Bulukumba – Seorang wanita pegawai honorer di rumah sakit Sulthan Daeng Radja Bulukumba mengaku jadi korban penipuan online.

Wanita tersebut bernama Kasmiranti alias Ira berusia 30 tahun, warga BTN Catur Muda Kecamatan Gantarang, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Suami Ira atas nama Zaenal kepada wartawan mengatakan bahwa pada hari Jumat tanggal 29 Desember 2023, Ira memesan kosmetik melalui facebook (FB) dengan harga Rp210 ribu.

“Dia (Ira) kemudian mentransfer uang Rp210 ke nomor rekening penjual,” beber Zaenal, Sabtu (30/12/2023) sesaat lalu.

Selanjutnya, pada hari Sabtu tanggal 30 Desember 2023, Ira menerima telpon dari seseorang dan mengatakan bahwa pesanan kosmetik Ira sudah tiba di Bandara namun ditahan karena tidak memiliki izin edar dan izin BPOM.

Penelpon tersebut kemudian minta uang kepada Ira sebanyak Rp5.750.000 untuk meloloskan pesanannya.

“Saat itu istriku berada di rumah sakit semacam dihipnotis karena sudah tidak sadar dan hanya mengikuti kemauan penelpon. Jadi istriku mentransfer sebagaimana yang diminta si penelpon hingga uang dalam rekening sebanyak Rp81 juta habis ditransfer ke rekening penelpon tersebut,” jelas Zaenal.

“Istriku baru sadar saat keluar dari area rumah sakit untuk mencari atau meminjam uang lagi karena si penelpon minta terus uang. Saat sadar telah dihipnotis saat itulah dia menelpon saya dan menyuruh saya menemuinya di sekitar rumah sakit. Jadi saya ke sana lalu saya bawa ke Polres untuk melapor, jadi saat ini peristiwa ini sudah kami laporkan,” sambungnya.

“Barang bikti berupa struk bukti transfer sebanyak empat lembar sudah kuserahkan juga ke polisi, saya berharap semoga pelaku segera ditangkap,” pungkasnya.

Sayangnya, Kanit Tindak Pidana Terkhusus (Tipidter) Polres Bulukumba IPDA Ashar atau Accas yang dikonfirmasi belum memberi jawaban.