Mengenal Dekat Aktivitas Dan Kreativitas Di SMA Negeri 3 Depok

MabesNews.Com, Depok – Dengan mengusung Visi sekolah, yakni Mengutamakan Pembentukan Akhlakul Karimah, Unggul dalam Prestasi, Prima dalam Pelayanan, Peduli lingkungan, dan berwawasan Ke Masa Depan, SMAN 3 Depok, terus berkiprah dalam Mendidik Generasi Bangsa.

Kali ini, Abdul Rosad S.Pd, Korlapnas dari Media online MabesNews.Com, mengajak pembaca setia, untuk mengenal dekat SMAN 3 Depok yang beralamat di Jalan Raden Saleh No 45 Sukmajaya Depok Jawa Barat.

Kedatangan MabesNews.Com disekolah tersebut, diterima langsung oleh Abdul Latif yang merupakan Staf Kesiswaan disekolah tersebut, Hal ini dikarenakan Kepala Sekolah Mereka Dra Hj Nurlaely M.Pd, sedang membuka Acara kegiatan P 5 disekolah tersebut.

Dalam Pertemuan yang penuh keakraban, Abdul Latif memberikan penjelasan berbagai Aktivitas dan Kreativitas, yang ada dan telah dilakukan disekolah mereka.

Abdul Latif, Staf Kesiswaan Bidang Kedisiplinan SMA Negeri 3 Depok

Menurut keterangan Abdul Latif , untuk tahun Ajaran 2024/2025, Jumlah siswa keseluruhan di SMAN 3 Depok sebanyak 1285 orang, dengan jumlah siswa baru sebanyak 360 orang.

” Disekolah kita ini, Kedisiplinan benar benar ditegakkan, mulai dari kehadiran siswa, Kegiatan Belajar Mengajar, Kegiatan Ekskul dan Kegiatan Pembiasaan, semua harus disiplin, terutama disiplin waktu, Karena Kunci sukses itu adalah Kedisiplinan ” ujarnya.

Dari Pantauan MabesNews.Com di sekolah tersebut, memang benar, ternyata Kedisiplinan itu mereka tegakkan, terutama terhadap siswa yang dianggap melanggar tata tertib sekolah, mulai dari Peringatan, Hingga dipanggilnya orang tua untuk bertemu dengan Wali Kelas ataupun Guru BK.

” Sesuai dengan Visi sekolah, kita ingin mendidik siswa yang Berakhlaqul Karimah, ber etika, unggul dalam prestasi Prima dalam pelayanan, peduli akan lingkungan sekitar dan menjadi siswa yang memiliki wawasan untuk masa depan, dan semua itu kuncinya melalui Kedisplinan ” katanya.

Berbicara tentang kegiatan Pembiasaan, disekolah tersebut setiap hari melakukan aktivitas yang berbeda beda, yakni setiap hari Senin mereka melaksanakan upacara Bendera, kemudian dihari Selasa, dilaksanakan kegiatan spiritual dari pukul 07.00 wib hingga pukul 08.00 wib, yakni kegiatan Tadarusan, Baca Alquran bersama, dan Ceramah, yang mengikutsertakan para siswa dan Guru yang beragama Islam.

Kegiatan Pembiasaan dihari Rabu adalah kegiatan Adiwiyata, dimana dihari tersebut, siswa diajarkan memahami pola hidup sehat serta memelihara lingkungan, sementara untuk Hari Kamis, mereka melaksanakan Literasi atau membaca, dan untuk Literasi ini, mereka juga sering mengundang Narasumber dari luar, guna memberikan pemahaman kepada para siswanya.

Untuk pembiasaan dihari Jumat, para siswa dan dewan Guru melaksanakan olah raga bersama, yang dilanjutkan dengan Jumat bersih.

” Semuanya kita lakukan bersama sama dewan Guru dan para siswa, dengan demikian para siswa akan merasa lebih dekat dengan Gurunya, karena Guru merupakan orang tua kedua dari anak anak tersebut ” jelasnya.

Berbicara masalah Kegiatan Ekstrakurikuler, SMAN 3 Depok, memiliki seabrek kegiatan, dan prestasinya sudah tidak terhitung lagi.

” Ada 19 kegiatan Ekskul disekolah ini, dan semuanya berjalan baik, serta ada diantaranya yang sering kali mendapatkan prestasi kejuaraan diberbagai lomba, diantaranya Pramuka, PMR, Basket, Futsal, Paskibra dan lain lain ” ujarnya.

Disekolah ini, ternyata ada juga ekskul Jurnalistik, dimana siswanya dilatih untuk menjadi seorang Jurnalis, serta ada pula Ekskul Multimedia Broadcast, dan merekapun terbiasa membuat Video atau Film pendek.

” Semua Ekskul ini diberikan oleh pihak sekolah, sebagai Penunjang Pendidikan untuk anak anak, agar mereka lebih terampil, percaya diri, jujur, memiliki disiplin yang tinggi, berwawasan luas serta berakhlak mulia ” ungkapnya

Menyinggung masalah PPDB tahun 2024 yang baru lalu, Abdul Latif mengatakan, penerimaan peserta didik baru atau PPDB disekolah mereka, berjalan sukses, lancar dan aman tanpa masalah.

” Tahun 2024 ini, kondisi PPDB disekolah kita tidak ada masalah, karena selain kita menegakkan aturan dari Dinas Pendidikan Propinsi Jawa Barat, kita juga sudah bertekad dan telah kita tulis pula di spanduk berupa Pengumuman, yakni, SMAN 3 Depok, tidak menerima Titip menitip calon siswa baru, apalagi pada pelaksanaan PPDB, kita didampingi oleh Anggota Babinsa serta Anggota Babinkamtibmas yang ikut membantu pengamanan, jadi Alhamdulillah benar benar lancar dan aman ” ujarnya

 

(Abdul Rosad)