MABESNEWS.COM| Polres Indramayu – Kapolsek Pasekan jajaran Polres Indramayu Polda Jabar, Iptu Sunaryo, mendampingi kunjungan kerja Dandim 0616/Indramayu, Letkol Arm Andang Radianto, di Balai Pertanian Desa Karanganyar, Kecamatan Pasekan, Kabupaten Indramayu, Selasa (14/2/2023).
Kapolres Indramayu, AKBP Dr. M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Pasekan, Iptu Sunaryo mengatakan, kunjungan kerja Dandim 0616/Indramayu, Letkol Arm. Andang Radianto, di Balai Pertanian Desa Karanganyar dalam rangka peninjauan pertanian pemanfaatan pupuk BIOS 44 Program Ketahanan Pangan.
Dalam kesempatan tersebut, Dandim 0616/Indramayu, Letkol Arm. Andang Radianto, meninjau lokasi Demplot Padi seluas kurang lebih 3,15 Hektar yang pupuknya menggunakan BIOS 44.
Hasil dari peninjauan itu, lanjut Iptu Sunaryo, terlihat perbedaan pertumbuhan padi yang menggunakan Bios 44 dan yang tidak menggunakan Bios sangat kelihatan.
“Bios sendiri dapat membantu meningkatkan Produktifitas Kabupaten Indramayu sebagai lumbung Padi Nasional,” ujar Iptu Sunaryo didampingi Kasubsi PIDM Humas Polres Indramayu, Ipda Tasim.
Sementara, Suman selaku Ketua Poktan Tani Mukti 2 memberikan tanggapan dan harapan mewakili petani di wilayah Kabupaten Indramayu.
“Hari ini kita hadir di Demplotnya Teman – teman luar biasa yang sekarang menggunakan Produk Organik BIOS 44 DC,” ucap Iptu Sunaryo.
Saya sendiri datang ke lapangan melihat bagaimana proses perkembangan dan pertumbuhan dari anakan 45 anakan berbeda dengan yang tidak menggunakan Bios 44 dengan Varietas Padi yang sama di sekitarnya di lihat dari buliran – buliran padinya juga, Mestinya ini sudah bisa menjawab bagaimana sekarang ini Indramayu sebagai lumbung padi Nasional salah satu karya teman – teman bisa mendukung bagaimana potensi swasembada pangan dan produktifitas padi di Kabupaten Indramayu bertambah Kedepan, tutur Iptu Sunaryo. Pewarta (Markus.T).