Jumat Curhat Quick Wins Respon Polri Presisi Polres Pidie Jaya Bersama Masyarakat

Polri152 views

Mabesnews.com l PIDIE JAYA – Polres Pidie Jaya kembali melaksanakan Jumat Curhat Quick Wins Respon Polri Presisi di Warkop Gampong Buangan Kecamatan Meurah Dua Kababupaten Pidie Jaya. Jum’at (04/08/2023).

Kegiatan ini di hadiri oleh Kasat Binmas Polres Pidie Jaya Ipda Zuhri SH, Kapolsek Meurah Dua Ipda Jailani, SH beserta Anggota Polsek Meurah Dua, Kasi Propam Polres Pidie Jaya Ipda Teuku Misri Azhar, Camat Meurah Dua Iskandar, SE, Geuchik, Para Perangkat, Tokoh Agama beserta Masyarakat Gampong Buangan dan Gampong Lueng Bimba.

Kapolres Pidie jaya AKBP Dodon Priyambodo SH, SIK, MSi melalui Kasat Binmas Polres Pidie Jaya Ipda Zuhri SH menyampaikan, “Kegiatan Jumat Curhat ini dilaksanakan agar lebih mempermudah Komunikasi masyarakat dengan Polres Pidie Jaya, Guna mendengar keluhan dan curhatan seputar permasalahan yang terjadi ditengah masyarakat serta dapat menyerap berbagai informasi Kemudian dapat di pecahkan bersama. Ujar Kasat Binmas

Dalam kegiatan tersebut banyak mendapat keluhan yaitu terkait penanganan laporan masyarakat tentang Harkamtibmas (Pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat) di wilayah hukum Polres Pidie Jaya sudah di atensi langsung oleh Kapolsek Meurah Dua untuk peningkatan giat patroli kepolisian, tentang pembuatan SIM (Surat Izin Pengemudi) hal tersebut sudah dijawab langsung oleh Kasat Bimas Pidie Jaya bahwa sekira pada Bulan Januari 2023 masyarakat Pidie Jaya sudah bisa membuat SIM di Polres Pidie Jaya.

Dalam kesempatan tersebut Tokoh Masyarakat Gampong Buangan juga meminta kepada Pihak Penegak Hukum agar membantu menyelesaikan Konflik Sosial terkait Tampal Batas dan hal tersebut sudah sudah di tangani oleh pihak kabupaten.

Di akhir kegiatan, Kasat Bimas Polres Pidie Jaya menghimbau kepada segenap masyarakat peserta kegiatan agar melaporkan kepada Bhabinkamtibmas, Babinsa atau Pemerintah apabila ada permasalahan yang terjadi, sehingga dapat menyamakan persepsi demi terwujudnya Kecamatan Meurah Dua yang Damai, Sejahtera serta terhindar dari segala bentuk gangguan keamanan. Pungkas Kasat Binmas. (Jufliwan)