MabesnNews.com, Batam| Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M.Pd. mewakili Wali Kota Batam, Muhammad Rudi membuka secara resmi The Journey Of Bazaar Shonin Matsuri Festival Pedagang di Mall Botania 2, Jumat (25/8/2023).
Event yang diinisiasi oleh Himpunan Mahasiswa Manajemen Bisnis (HMMB) Bazar 2023 ini akan berlangsung selama 3 hari, Jumat s.d Minggu (25-27/8/2023).
“Atas nama Pemerintah Kota Batam menghaturkan apresiasi dan terima kasih kepada panitia dari Himpunan Mahasiswa Manajemen Bisnis yang telah menyelenggarakan event ini, mudah-mudahan dapat bermanfaat dan terlaksana dengan baik,” ujarnya mewakili Wali Kota Batam, Muhammad Rudi saat membuka event.
Bazar yang diisi sebanyak 55 tenant ini menyajikan aneka kuliner dari para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang ada di Kota Batam. Jefridin berharap, melalui kegiatan ini dapat meningkatkan kreatifitas para pelaku UMKM dan meningkatkan perekonomian di Kota Batam.
“Kegiatan ini sesuai pesan Pak Wali Kota Batam, Muhammad Rudi ditiap sambutannya, untuk mengambil manfaat dari masifnya pembangunan yang tengah dilakukan oleh Pemerintah Kota Batam di bawah arahan Pak Wali,” jelas Jefridin
Tambahnya, pembangunan infrastruktur ini tidak lain sebagai bentuk pembukaan akses agar menarik investor, hingga wisatawan baik lokal maupun mancanegara, untuk berkunjung dan memberikan manfaat bagi Kota Batam, salah satunya melalui pajak.
“Ambil manfaat dari kegiatan ini, buka usaha sendiri dengan memproduksi sesuatu berciri khas Batam, yang dapat dibawa oleh para pengunjung yang datang ke Batam. Dan masyarakat Batam mari ramaikan UKM kita pada hari Sabtu dan Minggu besok,” ajaknya.(Nursalim Turatea).