Dugaan Penyalahgunaan Dana Desa Sekalak, Seluma Utara: Proyek Tidak Sesuai Standar dan Kantor Desa Kerap Kosong

MabesNews.com, Desa Sekalak di Kecamatan Seluma Utara, Kabupaten Seluma, Provinsi Bengkulu, tengah menjadi sorotan masyarakat terkait dugaan penyalahgunaan dana desa oleh Kepala Desa Sudarmono. Beberapa permasalahan yang mencuat di antaranya:

1. Pembangunan Jembatan Tanpa Akses Jalan: Jembatan yang dibangun hanya dapat dilalui sepeda motor, namun tidak dilengkapi akses jalan yang memadai.

2. Jalan Rabat Tidak Sesuai Standar: Ketebalan jalan rabat seharusnya 15 cm, tetapi hasil di lapangan hanya mencapai 9 cm.

3. Pembangunan Talut Tanpa Plang Informasi: Proyek pembangunan talut tidak mencantumkan informasi anggaran dan rincian kegiatan, melanggar asas transparansi.

4. Pengadaan Mebel Kantor Desa Tidak Jelas: Hingga kini, tidak ada kejelasan terkait pengadaan meubel untuk kantor desa.

5. Kantor Desa Sering Terkunci dan Kosong: Warga kerap menemukan kantor desa dalam keadaan terkunci dan tidak berfungsi sebagaimana mestinya.

Masyarakat setempat mengharapkan adanya investigasi dari pihak berwenang terkait penggunaan dana desa di Desa Sekalak serta penegakan hukum jika ditemukan pelanggaran. Kondisi ini menunjukkan pentingnya transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan dana desa untuk memastikan manfaatnya dirasakan langsung oleh masyarakat.

( Sumantera )