MabesNews.com ,Takengon- Penanganan stunting menjadi prioritas TNI AD dalam membantu pemerintah untuk menanggulangi penurunan angka Stunting di Indonesia, khususnya di wilayah damar mulyo kec, atu lintang oleh karena itu menjadi tanggung jawab kita bersama untuk memberikan bantuan berupa makanan yang terawasi agar tumbuh kembang anak menjadi normal seperti anak seusianya
Dalam kegiatan tersebut Komandan Koramil 07/Atu Lintang Lettu Inf Hendra Cipta bersama reje setempat Sutopo menyerahkan bantuan sembako kepada Anak Stanting sebanyak 30 Orang di Desa Damar Mulyo Kecamatan Atu Lintang Kabupaten Aceh Tengah. Jumat (28/07/23).
Kunjungan tersebut dilakukan sebagai wujud kepedulian seorang aparat komando kewilayahan terhadap anak stunting di kantor desa yang menjadi pemantauan dari Koramil dalam peningkatan kesehatan setelah mendapatkan asupan gizi bagi anak dan memberi semangat dan motivasi orang tuanya agar selalu memberikan makanan yang bergizi dan sehat bagi anak stunting.
Disampaikan Koramil 07/Atu Lintang Lettu Inf Hendra bahwa kegiatan kunjungan itu merupakan wujud nyata kepedulian sebagai aparat komando kewilayahan terhadap kesehatan warga yang berada di wilayah binaannya. “Dalam kegiatan ini, kami juga memberikan bantuan berupa paket sembako, saya berharap jangan dilihat dari nilainya, semoga dapat memberikan sedikit manfaat” ucapnya”.
Lebih lanjut, Ini merupakan tantangan, sehingga harus dihadapi secara bersama-sama oleh pemerintah dan instansi terkait. Sesuai perintah Bapak KASAD, Saya sudah perintahkan tiap-tiap Babinsa jadi bapak asuh bagi anak penderita Stunting di wilayahnya, agar lebih cepat menurunya angka Stunting di kecamatan atu lintang khususnya desa mulyo ini ” tutupnya.
(Deli kumar)