Cegah Penyalagunan Dana Penerima Beasiswa Pemkab Morowali Perketat Verifikasi Penerima


(Mabesnews.com-Morowali-)”Pemerintah Kabupaten Morowali kini memperketat proses verifikasi penerima beasiswa mahasiswa sebagai upaya memastikan bantuan tersebut tepat sasaran. Hal ini disampaikan oleh Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra, Muh. Rizal Baduddin, yang menyampaikan bahwa selama ini terdapat indikasi penyalahgunaan bantuan oleh pihak yang bukan merupakan putra-putri asli Morowali.

“Bantuan beasiswa memang sudah berjalan sejak beberapa tahun lalu, namun saat ini kami memperketat dengan memverifikasi mahasiswa yang benar-benar berasal dari Morowali,” Tuturnya saat ditemui di Ruang Kerjanya, Sekretariat Daerah, Senin (14/4/25).

Menurut Rizal, terdapat sejumlah kasus di mana penerima beasiswa bukanlah warga asli Morowali. Mereka diketahui hanya berdomisili sementara di wilayah tersebut dan memperoleh beasiswa dengan cara membuat KTP Morowali serta masuk dalam Kartu Keluarga (KK) sanak saudara.

Hal ini membuat dana bantuan yang seharusnya diperuntukkan bagi masyarakat lokal menjadi tidak tepat sasaran. “Kita temukan orang-orang luar hanya numpang identitas untuk mendapatkan beasiswa,” tegasnya. (Maryam Aziz)