Anak 13 Tahun Hilang Tenggelam di Pantai Monpera Balikpapan, Batalyon A Brimob Kaltim Bantu Lakukan Pencarian

Prov. Kaltim124 views

MabesNews.com, BALIKPAPAN – Seorang remaja laki-laki berusia 13 tahun bernama Muhammad Reza dilaporkan tenggelam di Pantai Monumen Perjuangan Rakyat (Monpera) Balikpapan, Kaltim.

Reza tenggelam saat berenang di pantai Monpera bersama teman-temannya pada Rabu (17/7/2024) sekitar pukul 13.30 Wita.

Kejadian tenggelamnya Reza yang juga seorang pelajar SMP Negeri 3 Balikpapan itu kemudian dilaporkan sekitar pukul 15.00 Wita.

Menerima informasi dari warga, tim Respons Bencana Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltim langsung berkoordinasi dengan Basarnas Kota Balikpapan untuk melakukan operasi pencarian korban.

“Sebagai wujud nyata bhakti Brimob kepada masyarakat begitu mendapat informasi tersebut tim Respons Bencana Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltim yang siaga 1×24 jam langsung berangkat ke TKP,” beber Danyon A Pelopor Kompol Iwan Pamuji, S.H., M.H.

Sementara itu Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol. Andy Rifai, SIK, MH menambahkan, dalam hal ini sejumlah peralatan pencarian sudah dipersiapkan, kemudian dari Basarnas juga ada dan masih banyak dari tim gabungan lainnya.

“Selain Brimob, ada unsur SAR lain ada dari Polsek Balikpapan Timur, BPBD Kota Balikpapan dan juga masyarakat sekitar, mudah-mudahan cepat ditemukan. Kami terus memantau perkembangan,” pungkas Andy Rifai.

Hingga saat ini, petugas SAR Gabungan masih melakukan penyisiran dan pencarian.

 

(Samsul/Tim)