Pengerasan Jalan TMMD, Harapan Baru Bagi Masyarakat Salah Sirong

Lainnya130 views

MabesNews.com l Bireuen – Dari awal warga harus sangat hati-hati melintasi jalan di Desa Salah Sirong Kecamatan Jeumpa Kabupaten Bireuen Tak jarang saat mengangkut hasil perkebunan untuk dijual ke tempat penampungan menggunakan sepeda motor yang digunakan tergelincir. Selain itu, pada musim kemarau kondisinya berdebu,ungkap Yusri Keuchik Salah Sirong. Sabtu (3/6/2023)

“Pembuatan jalan dengan pengerasan melalui TMMD Ke – 116 Kodim 0111/Bireuen ini, membuka harapan masyarakat untuk meningkatkan kesejahteraan,” tutur Keuchik

Itulah yang melandasi masyarakat Salah Sirong tak pernah lelah untuk membantu Satgas TMMD menyelesaikan pembuatan jalan itu dari awal sampai akhir

Jalan perkebunan yang dulu masih berupa tanah, kini sudah di perkeras Satgas TMMD ke-116 Kodim 0111/Bireuen ini juga telah mengatasi kendala masyarakat ketika hendak pergi ke kebun maupun aktivitas lainnya,” tambah keuchik

Keuchik Yusri mengatakan, pada musim hujan, warganya kesulitan membawa hasil panen dikarenakan jalan yang dilalui becek dan berlumpur.

“Tapi sekarang, impian warga sudah diwujudkan Satgas TMMD Ke-116 Kodim 0111/Bireuen dengan menyelesaikan jalan perkebunan yang telah di perkeras,” ucap keuchik

Tak dipungkiri, kata keuchik, salah satu tujuan TMMD Ke-116 ini adalah mewujudkan kebersamaan TNI dengan rakyat dan membantu mempermudah ekonomi serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam bentuk akses jalan.

“Dengan adanya pengerasan jalan yang sudah dibuat ini, diharapkan kepada warga Salah Sirong untuk menjaga dan merawatnya, agar tetap nyaman dalam beraktivitas di kemudian hari,” tutup Keuchik

Abdi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *