MabesNews.com, Balikpapan – Dalam rangka Operasi Keselamatan Mahakam 2025, Satgas Ops.Keselamatan Mahakam 2025 Polda Kaltim melakukan kegiatan sosialisasi serta himbauan keselamatan berlalu lintas dengan membagikan Brosur dan Sticker kepada masyarakat di kawasan Pasar Sepinggan Balikpapan, Senin (17/02/25).
Dalam kegiatan tersebut, petugas membagikan brosur dan stiker yang berisi himbauan keselamatan berkendara, seperti pentingnya penggunaan helm, sabuk pengaman, serta larangan penggunaan ponsel saat berkendara. Selain itu, masyarakat juga diberikan penyuluhan langsung mengenai tata tertib lalu lintas serta dampak buruk dari pelanggaran aturan di jalan.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas guna mengurangi angka kecelakaan di jalan raya.
Operasi Keselamatan Mahakam 2025 akan terus berlangsung hingga 23 Februari 2025 mendatang dengan berbagai kegiatan serupa di titik kawasan lainnya di Balikpapan, guna menciptakan lalu lintas yang lebih aman dan tertib bagi seluruh masyarakat.
(Samsul)
Humas Polda Kaltim