Mahasiswa KKN PPM Kelompok 191 Unimal Gelar Pembelajaran Rutin di Gampong Glumpang VII Matang Kuli

MabesNews.com-Lhokseumawe-Mahasiswa KKN PPM Kelompok 191 Universitas Malikussaleh Lhokseumawe (UNIMAL) menggelar pembelajaran rutin bertema “Pencerdasan Generasi Anak Desa” .

Kegiatan ini di laksanakan di Meunasah Glumpang VII Kecamatan Matang Kuli, Aceh Utara, Senin 19/1/2025.

Dalam siaran pers Mahasiswa KKK PPM Kelompok 191 menjelaskan aktivitas ini dilakukan setiap hari Minggu mengingat waktu libur anak-anak desa di hari minggu. Mereka bisa mengikutinya bersama mahasiswa KKN dalam proses pembelajaran.

Ketua Kelompok 191 KKN PPM UNIMAL,
Raja Muhammad Iqbal mengatakan pihaknya berusaha membagikan ilmu yang diperoleh kepada adik-adik di Desa Glumpang VII Kecamatan Matangkuli Aceh Utara

“Harapan kami dapat membantu adik adik untuk menjadi generasi yang berpendidikan sekaligus peduli terhadap pendidikan,” ujarnya.

Hal senada diungkapkan Wakil KKN Kelompok 191, Muhammad Rajab, dengan digelarnya kegiatan ini diharapkan generasi Desa Glumpang VII mampu menjadi generasi yang cerdas dan beradab.

Humas Kelompok KKN 191, Mauliza Rahmi menambahkan setelah mengumpulkan adik adik untuk datang ke Meunasah lalu memberikan pemaparan singkat kepada mereka dengan menjelaskan tentang betapa pentingnya pendidikan bagi para generasi.

Adik- adik, yang perlu diketahui bahwa setiap manusia diciptakan oleh Allah SWT merupakan khalifah dimuka bumi. Artinya setiap manusia berarti pemimpin bagi bumi. Itu sebabnya adik adik di sini bertanggung jawab untuk menjadi penerus.

“Artinya akan memimpin bumi dan menciptakan perubahan bagi bumi. Justru itu adik adik membutuh pendidikan. Sebab pendidikan merupakan suatu proses yang harus adik tempuh untuk menciptakan perubahan baik bagi bumi, termasuk Desa Glumpang VII nantinya,” papar Mauliza.

Adik adik lanjutnya, jadikan menasah ini sebagai wadah dan kami di sini sebagai proses untuk adik adik belajar dan mampu untuk menjadi generasi yang siap memimpin perubahan di masa mendatang.

Mahaisswa KKN PPM Kelompok 191 memulai dengan materi yang jarang sekali disentuh adik adik, seperti diketahui bersama bahwa pelajaran yang dominan tidak disukai adalah matematika dan bahasa asing.

Bendahara KKN Kelompok 191, Yusmita yang mengajari adik adik desa dengan ilmu yang miliki yakni pembelajaran Bahasa Inggris. Dia mengatakan ternyata mendapat respon baik dari adik adik. Bahkan mereka sangat antusias dan menyukai belajar Bahasa Inggris bersama mahasiswa KKN ini

Sementara Ade citra memberikan pemahaman tentang matematika untuk adik adik. Memang saat ini seperti diketahui banyak anak anak yang tidak menyukai pelajaran matematika.

Namun berita baiknya meskipun banyak yang tidak menyukai , adik adik kembali teringat pesan di atas tadi bahwa generasi Desa Glumpang VII harus berpendidikan dan adik adik sedikit banyak juga mulai memahami dan belajar menyukai matematika

Ibu Syukriah,S.T,M.Sc,Eng,IPM selaku Dosen Penanggung Jawab/DPL dari kelompok 191 KKN PPM UNIMAL memberi semangat kepada seluruh adik- adik mahasisiwa KKN agar terus melakukan setiap perubahan yang baik untuk Desa Glumpang VII. Bagi adik-adik yang sudah memiliki ilmu masing- masing juga jangan lupa menjaga kesehatan.

Kegiatan ini diakhiri dengan foto bersama Mahasiswa KKN_PPM Kelompok 191 Unimal dengan Adik Adik Generasi Hebat Gampong Glumpang VII Kecamatan Matangkuli Kabupaten Aceh Utara.(tiar/rel)