Lancarkan Arus Lalu Lintas, Personel Polsek Tombulu Laksanakan Patroli Polisi Cegah Kemacetan dan Pelanggaran

Pemerintah146 views

Mabesnews.com

Manado ( Sulut ) Humas Polresta Manado – Personel Polsek Tombulu laksanakan patroli Pos Cakalang ( polisi cegah Kemacetan dan Pelanggaran ) di seluruh titik rawan lakalantas, rawan kemacetan, dan pusat keramaian di wilayah hukum Polsek Tombulu, Kamis (13/4/2023).

Personel Polsek Tombulu melakukan Pos Cakalang ini sebagai aksi nyata Kepolisian dalam rangka memaksimalkan dan mengoptimalkan kegiatan pelayanan terhadap seluruh lapisan masyarakat.

Dalam pelaksanaan pos cakalang personel Polsek Tombulu menyampaikan himbauan kamtibmas agar masyarakat senantiasa menjaga keamanan lingkungannya agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan.

“Pos Cakalang dilaksanakan guna menjamin kelancaran lalu lintas bagi masyarakat yang melaksanakan rutinitasnya setiap pagi seperti mengantar anak ke sekolah, berangkat menuju tempat kerja dan lainnya,” ucap Kapolresta Manado Kombes Pol Julianto Sirait.

“Patroli yang dilakukan Personel Polsek Tombulu ini adalah untuk memberikan pelayanan pagi kepada masyarakat serta dalam rangka antisipasi kemacetan di pagi hari sehingga masyarakat yang akan beraktifitas merasa aman dan lancar di jalan,” tutupnya.

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *