Anggota Koramil 08/Mentaya Hulu Pastikan Keamanan Pergeseran Logistik

MabesNews.com, Kotim – Ansyori anggota Koramil 08/mentaya hulu pastikan keamanan Logistik Pilkada 2024, mulai dari kotak suara, surat suara hingga perlengkapan pendukung lainnya mulai digeser secara bertahap menuju ke Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Mentaya Hulu.

Pergeseran ini dilakukan setelah proses pemungutan dan perhitungan suara Pilkada 2024 yang berlangsung di TPS Desa Tanjung Jariangau telah selesai pada hari Rabu sekira Pukul 22.00 wib tanggal 27 November 2024.

Pengembalian kotak suara Pemilihan Gubernur dan Bupati dari TPS 2 Desa Tanjung Jariangau sebanyak 5 TPS oleh pihak KPPS kepada Panwaslu Kecamatan Mentaya Hulu, diKantor Sekretariat Desa Tanjung Jariangau Ungkap Ansyori kepada media ini.

Barang terdiri dari kotak suara 2 buah,bilik pemungutan suara 4 buah,surat suara hasil pemilihan sebanyak 588 lembar dan berita acara C1 hasil pemilihan pemungutan suara beserta dokumen lain.

Laporan diserahkan kepada Panwaslu yang disaksikan oleh pihak Bawaslu bersama anggota TNI dan Polri di kecamatan mentaya hulu dalam keadaan aman tersegel dan lengkap, tandasnya.

“Terpisah,”Indra selaku Camat Mentaya Hulu (Kuala Kuayan) memastikan Seluruh kotak dan surat suara dikembalikan ke PPK dan disimpan di ruangan penyimpanan arsip Kantor Camat Mentaya Hulu, terakhir kemaren pukul 23.00 Wib seluruh kotak suara dan kertas suara diserahkan oleh PPS dan KPPS ke PPK, ungkapnya singkat.

 

Bony A