Gelar Patroli TNI – Polri, Polres Bireuen Pastikan Keamanan Jelang Pilkada 2024

Polri, Prov. Aceh21 views

Bireuen – Polres Bireuen gelar Patroli Cipta Kondisi bersama TNI dari Kodim 111/Bireuen, guna memastikan situasi keamanan jelang Pilkada 2024 tetap terjaga.

Patroli tersebut dipimpin langsung Kapolres Bireuen AKBP Jatmiko, S.H., M.H., didampingi Kasdim 0111/Bireuen Mayor Inf Rudiyanto.

Patroli bersama tersebut dimulai dari Mapolres Bireuen dengan menggunakan Kenderaan Dinas Roda Dua, menuju kantor KIP Kecamatan Peusangan, lanjut Kekecamatan Jangka, Kuala dan Finish di Warkop 88 Kota Juang, Sabtu 23 November 2024.

Kapolres Bireuen mengatakan, Patroli bersama tersebut sebagai bentuk Sinergitas TNI – Polri dalam menjaga situasi Kamtibmas tetap terjaga di Wilayah Kabupaten Bireuen, khususnya menjelang Pilkada serentak pada 27 November 2024.

” Patroli ini tentunya bentuk sinergitas dan komitmen kami TNI – Polri untuk menjaga situasi kamtibmas dalam wilayah Kabupaten Bireuen tetap kondusif, harapannya Pilkada 2024 nanti dapat berjalan aman, damai dan sukses, terjaganya iklim politik yang sejuk menjelang Pilkada adalah harapan kita semua, kami berharap dukungan dari seluruh elemen Masyarakat Kabupaten Bireuen untuk bersama menjaga keamanan dan ketertiban umum, jaga persatuan, tidak terpecah belah dengan perbedaan pandangan dan pilihan, siapapun nanti yang terpilih menjadi pemimpin Kabupaten Bireuen ini, kita semua tetaplah bersaudara dan bersatu” ucap AKBP Jatmiko.*

Sumber Humas polres Bireuen

Editor : Abdi.S