Perayaan Natal Aman, Kapolres Pesawaran dan Forkopimda Kabupaten Pesawaran Tinjau Gereja

Polri273 views

MabesNews.Com | Polres Pesawaran — Polda Lampung Menjamin perayaan Natal 2022 aman, tenang dan kondusif, Kapolres Pesawaran AKBP Pratomo Widodo, S.I.K., M.Si (Han) bersama Forkopimda meninjau sejumlah Gereja di Kabupaten Pesawaran, Minggu (25/12/22).

Turut Forkopimda dalam peninjauan tersebut Bupati Pesawaran Hi. Dendi Romadhona K, ST, M.Trip, Dandim 0421 Lamsel Letkol INF Fajar Akhirudin, S.IP., M.Si diikuti Kasat Intelkam Polres Pesawaran Iptu Dartiyo Santiko, Kasat Binmas Iptu Matera, Kapolsek Gedong Tataan Kompol Hapran, S.H, Kasat Pol PP, Ka Kesbangpol, Kadis Perhubungan, Plt. Kabag Kesra serta Camat Gedong Tataan.

Peninjauan sejumlah Gereja, mulai dari Gereja ST. Michael (Katolik), Gereja Protestan Indonesia Bagian Barat (GPIB) Anugerah, Gereja Bethel Indonesia (GBI) Wiyono dan Gereja Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) Wiyono. Saat peninjauan Kapolres Pesawaran juga melakukan pengecekan penerapan Protokol Kesehatan.

“Peninjauan ini bersama Forkopimda tentunya kami ingin memastikan seluruh proses peribadatan berjalan dengan baik sejak semalam hingga hari ini berjalan Khidmat, Aman, Tenang dan Nyaman. Untuk itu kami ucapkan selamat Natal bagi umat Nasrani,” ucap Kapolres AKBP Pratomo Widodo.

Menurutnya, sejumlah tempat peribadatan (Gereja) di Kabupaten Pesawaran pada kegiatan Ibadah Natal tersebut menerapkan Protokol Kesehatan, dari pemeriksaan suhu tubuh hingga tersedianya tempat cuci tangan bagi para jamaat.

“Semua jemaat memakai Masker dan Menjaga Jarak sehingga umat nasrani merayakan Natal dengan penuh damai dan kebahagiaan. Oleh sebab itu, kami pastikan hal tersebut sebagai wujud kebersamaan dalam kehidupan untuk saling menjaga keadaan aman, tenang dan kondusif,” jelas Kapolres.

Sebelumnya, peninjauan Forkopimda di Gereja Protestan Indonesia Bagian Barat (GPIB) Anugerah, Desa Bagelen Kecamatan Gedong Tataan, dengan Jumlah Jamaat 100 orang, disambut oleh Pengurus Gereja dan Forkompinda langsung memberikan ucapan selamat Natal kepada Umat Nasrani di Gereja GIPB Bagelen.

Kemudian Forkopimda melanjutkan kunjungan di Gereja Bethel Indonesia (GBI) Wiyono, di Desa Wiyono, Kecamatan Gedong Tataan dengan jumlah Jamaat 100 orang, disambut oleh Pengurus Gereja An. Bapak Purba, dan Forkompinda memberikan ucapan selamat Natal kepada Umat Nasrani di Gereja GBI Wiyono.

Forkopimda beserta jajaran juga melakukan kunjungan di Gereja Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) Wiyono, Desa Wiyono, Kecamatan Gedong Tataan, dengan jumlah Jamaat 150 orang, disambut oleh Pengurus Gereja dan Forkompinda langsung memberikan ucapan selamat Natal kepada Umat Nasrani di Gereja HKBP Wiyono kemudian dilanjutkan dengan foto bersama.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *